Apa itu cookie browser? Salah satu istilah yang sering Anda jumpai dalam dunia internet adalah cookie. Secara sengaja atau tak sengaja pasti anda pernah melihat tulisan cookies di komputer. Bagi anda atau orang awam pada umumnya pasti bertanya-tanya, istilah itu apa itu dan apa pula fungsi dan manfaatnya. Kebanyakan kita kurang begitu mengenalnya secara lengkap.
Cookies internet merupakan salah satu teknologi canggih dalam dunia website. Cookies adalah pemberitahuan yang selalu tampil dengan wujud notifikasi pada layar komputer atau ponsel pada saat seseorang mengakses sebuah website. Bagi anda yang tidak memahami arti dan makna cookies tentu akan mengabaikan notifikasi ini atau memberi ijin maupun menolaknya tanpa mengerti maksudnya.
Seperti yang penulis alami, pada saat melakukan akses terhadap sebuah situs. Pada waktu telah masuk ke situs tersebut terdapat pemberitahuan bahwa situs ini ingin mengirim Anda pemberitahuan. Di bawahnya terdapat tombol Blokir dan Izinkan. Ini merupakan salah satu bentuk cookies dari browser yang terdapat di web. Anda bisa memblokir atau mengizinkan maupun menutupnya dengan mengklik tombol close.
Bagi orang awam terasa sangat sulit untuk memahami apa itu cookies web. Namun secara lebih gampang dipahami bahwa cookies internet adalah fitur penyimpanan otomatis pada suatu website. Sehingga data pengguna seperti nama, email dll dapat disimpan dengan baik pada web.
Memahami Cookie Browser menjadi salah satu awal yang bagus sebelum melanjutkan belajar digital marketing. Secara bahasa cookie browser disebut juga cookie sederhana, cookie internet, cookie web atau cookie HTTP. Berdasarkan istilah, cookie internet adalah sebuah serpihan data yang sangat kecil yang disimpan di dalam komputer hasil dari pengiriman website yang telah pengguna akses sebelumnya.
Jelaslah apa itu cookie http yang tak lain merupakan salah satu teknologi canggih yang didesain untuk keperluan di dunia internet. Seperti toko online. Yang membuat sebuah website dapat menyimpan semua histori dan data pengguna sebelumnya. Anda juga bisa memanfaatkan semua data digital itu untuk keperluan bisnis online.
Baca juga: Cara Mempromosikan Blog Paling Efektif Agar Banjir Pengunjung
Dengan penggunaan cookies untuk browser maka seseorang bisa mengakses suatu website dengan cepat tanpa perlu mengawali dari nol. User name dan kata sandi sudah tersimpan sebelumnya secara otomatis melalui teknologi cookies. Semua data nama, password dan alamat rumah serta nomor kartu kredit pengguna dapat diketahui jika ia telah memasukkan data-data tersebut sebelumnya di website bersangkutan.
Adapun yang menjadi fungsi cookie browser cukup banyak, antara lain:
Sedangkan menyangkut jenisnya, cookies web terdiri dari berbagai macam. Berikut ini jenis-jenis cookies internet, antara lain:
Suatu cookies internet yang sifatnya sementara tersimpan di browser. Pada saat browser itu ditutup maka cookie akan hilang. Penggunaan jenis cookies ini untuk kepentingan saving periode pendek.
Jenis ini merupakan sebuah cookies pihak pertama yang diciptakan oleh website yang tengah Anda akses.
Jenis kuki browser ini dibuat oleh domain tertentu dan bukan oleh domain yang tengah Anda akses. Kuki ini berasal dari pihak ketiga.
Inilah jenis cookies internet yang bertujuan jangka panjang. Pada saat ditutup browser, cookies tipe ini akan selalu ada. Umumnya yang menggunakan persistent cookies adalah website besar. Contohnya Facebook dan Google.
Apabila anda telah masuk ke suatu situs yang memakai layanan cookie maka Anda harus berhati-hati. Anda harus memperhatikan secara cermat dan seksama pemberitahuan cookies itu. Jangan asal menyetujui atau mengijinkan cookies dari sebuah website.
Berikut ini beberapa hal berbahaya dari mengijinkan cookies atau kuki browser, antara lain:
Pendek kata, anda harus bersikap bijak dalam memasuki website yang menggunakan cookies. Ada situs yang memberitahukan penggunaan cookies terlebih dulu kepada anda. Dan ada yang tidak. Yang penting, anda harus waspada dan hati-hati menggunakan cookies HTTP.
Pada saat Anda masuk ke sebuah website media sosial yang itu-itu lagi secara berulang, maka secara otomatis segala data Anda akan terlacak dan disimpan. Data yang diambil dari proses login yang meliputi nama, password, history dan email. Sehingga anda bisa memasuki situs itu lagi tanpa proses login masuk. Sebab data anda sudah tersimpan sebelumnya.
Bagi anda yang sering mengunjungi situs atau web pastinya akan mempunyai banyak cookies. Jika terlalu banyak cookie web di komputer bisa mengganggu memori dan kerusakan sistem. Oleh karenanya, anda bisa menghapusnya.
Berikut ini cara menghapus atau menghilangkan cookie browser Google Chrome pada perangkat komputer, antara lain:
Sementara itu, cara menghapus cookie website pada Internet Explorer dimulai dengan cara berikut ini:
Setelah mengetahui cara menghilangkan cookies di Google Chrome dan Internet Explorer mari kita lanjutkan dengan cara menghapus kuki http di Mozilla Firefox. Caranya hampir sama dan mudah, antara lain:
Untuk menghilangkan dan menghapus kuki browser di perangkat smartphone android agak sedikit berbeda. Berikut ini caranya, antara lain:
Demikianlah apa itu cookie browser, bahaya dan cara menghapusnya. Semoga informasi ini dapat berguna bagi para pembaca dan bisa menghindarkan diri dari kerugian akibat penggunaan cookies.
Pernah kepikiran bikin YouTube channel buat jualan atau branding bisnis, tapi bingung mulai dari mana?…
Ketika bicara soal iklan di media sosial, sebagian besar dari kita membayangkan proses yang rumit:…
Dalam era digital yang semakin berkembang, kebutuhan untuk memberikan layanan pelanggan yang cepat dan responsif…
Digital marketing telah menjadi salah satu pilar utama dalam strategi pemasaran modern. Namun, pendekatan yang…
Ketika membangun bisnis, kita sering kali terbuai oleh kisah-kisah spektakuler tentang startup yang mendapat pendanaan…
Instagram adalah ladang emas. Dengan lebih dari 1 miliar pengguna aktif setiap bulan, platform ini…