Selain menjadi tempat mencari segala macam informasi dan tempat berbagi dan mencari kenalan baru, internet juga bisa menjadi tempat mendulang uang. Bahkan, Anda tidak hanya bisa mendapatkan rupiah saja. Menggunakan internet dengan tepat akan membuat Anda bisa menghasilkan dollar. Cara dapat dollar dari internet pun banyak sekali.

10 Cara Dapat Dollar Dari Internet Tanpa Memakai Modal 

1. Gabung Afiliasi

Cara pertama untuk mendapatkan dollar dari internet adalah dengan bergabung dalam sebuah konsep bisnis bernama afiliasi. Afiliasi ini adalah kerjasama promosi dan juga penjualan produk. Jadi, Anda akan mendapatkan uang dari hasil promosi yang Anda di sosial media.

Barang A yang dijual di e-commerce tertentu anda promosikan di FB, lalu ada 1 orang yang membeli barang tersebut. Dari hasil penjualan itu Anda akan mendapatkan untung beberapa dollar.

Salah satu e-commerce yang paling disukai banyak afiliator karena komisinya terhitung cukup besar adalah Amazon. Beberapa program afiliasi ini berbayar, tapi banyak juga yang gratis.

2. Membuat Blog

Cara dapat dollar dari internet selanjutnya adalah dengan membuat blog. Anda bisa membuat blog jenis apapun. Lalu bagaimana bisa mendapatkan uangnya? Dollar bisa Anda dapatkan dari banyaknya pengunjung blog tersebut.

Jika pengunjung blog Anda sudah banyak, Anda bisa memasang kode referral dari program afiliasi yang Anda ikuti. Kesempatan untuk mendapatkan dollar jadi lebih besar. Atau, jika blog Anda adalah blog berbayar, artinya website yang Anda sewa domain dan servernya pertahun, Anda bisa memasang adsense untuk blog Anda.

cara dapat dollar dari internet

3. Membuat Channel Youtube

Ini adalah cara dapat dollar dari internet yang paling mudah dan populer di dunia. Youtube sejak beberapa tahun yang lalu memang memberikan adsense pada para kontributornya sebagai bentuk penghargaan karena sudah memposting sejumlah video dengan jumlah viewer tertentu.

Anda mendapatkan uang dari Youtube adalah hasil dari iklan yang dipasang di video Anda. Setiap iklan yang ditonton di video tersebut, Anda akan mendapatkan sejumlah uang. Tapi Youtube punya syarat utama agar bisa me-monetize video dan channel Anda.

Untuk saat ini syaratnya adalah memiliki jam tonton lebih dari 4000 jam setiap tahun dan memiliki subscriber lebih dari 1000 subscriber. Dengan jumlah itu, Anda baru akan bisa mengajukan adsense dari Youtube. Jika sudah diterima, baru Anda bisa mendapatkan uang dari adsense tersebut.

4. Jualan Plugin dan Tema WordPress

Cara yang satu ini membutuhkan kemampuan programming dan web developing yang kuat. Jadi jika Anda adalah seorang programmer, akrab dengan bahasa pemrograman dan bisa membuat plugin atau tema wordpress, menjual plugin dan tema wordpress Anda adalah cara yang tepat untuk mendapatkan dollar dari Internet.

Anda bisa menjualnya di e-commerce khusus tema dan plugin wordpress atau Anda bisa menjualnya secara langsung di WordPress. Anda tinggal upload plugin dan melakukan promosi atas plugin atau tema yang Anda miliki tersebut.

5. Ikut Website Freelance

Sekarang ini ada banyak sekali website freelance yang bisa Anda ikuti untuk bisa mendapatkan uang. Anda bisa mendaftar di Sribulancer atau website lain untuk mendapatkan pekerjaan. Di sistem website freelancer ini Anda akan mendaftar dan menunggu orang-orang yang butuh projeknya diselesaikan menghubungi.

Selain Sribulancer, juga ada Upwork, Fiverr, Crowded, The Creative Group, PeoplePerhour, dan banyak lagi website untuk freelancer. Kebanyakan website itu akan membayar Anda dengan dollar. Jadi gaji Anda akan terasa lebih besar.

6. Jualan eBook

Jika Anda punya keahlian menulis atau punya koleksi buku dalam bentuk eBook, Anda bisa melakukan jual beli eBook untuk menambah penghasilan lewat internet. Tentunya dengan catatan buku itu bukan bajakan. Jika Anda hanya punya 1 buku, maka sebaiknya buatlah resume dari buku itu terlebih dahulu.

Setelah membuat resume dari buku tersebut, baru Anda bisa menjual resume buku itu. Secara teknis Anda tidak sedang menjual bajakan. Anda sedang menjual buku Anda sendiri dan bisa menjualnya berulang kali. Sekarang sudah banyak yang menjual resume buku dan mendapatkan keuntungan jutaan.

Membaca resume buku juga terasa lebih mudah buat banyak orang karena mereka tinggal membaca kesimpulan yang Anda buat saja. Tak perlu capek-capek membaca seluruh buku.

7. Lewat Bitcoin

Anda pasti kenal bitcoin kan? Cara dapat dollar dari internet yang berikutnya adalah dengan menggunakan bitcoin. Cryptocurrency yang satu ini sekarang memang sedang sangat naik daun. 1 bitcoin bisa setara ratusan juta rupiah.

Untuk mendapatkan bitcoin, Anda bisa melakukan jual beli barang dengan imbalan bitcoin. Atau Anda bisa melakukan mining bitcoin. Untuk mining bitcoin ini dibutuhkan komputer yang spesifikasinya tidak main-main dan harus bisa berjalan berjam-jam tanpa berhenti jika ingin mendapatkan bitcoin yang banyak.

Inilah yang membuat mendapatkan dollar lewat bitcoin terasa cukup sulit dan butuh modal besar.

8. Jual Beli Domain

Jika Anda malas menulis di blog atau website, cobalah untuk menjual domain dari website dan blog Anda. Domain tersebut mungkin akan berharga sangat mahal. Tapi jika itu cara yang Anda lakukan, kesempatan mendapatkan dollar di internet pun kecil.

Sebaiknya Anda membeli beberapa domain yang sekiranya akan berharga mahal, lalu menyimpannya selama beberapa tahun dan menjualnya saat harga mahal. Seperti investasi. Karena ada beberapa website yang ketika Anda beli harganya hanya beberapa dollar, tapi sekarang dicari orang dan harganya sampai jutaan dollar.

cara dapat dollar dari internet 1

9. Menyediakan Konsultasi Online

Jika Anda adalah orang yang memiliki kemampuan tertentu, misalnya bisa berbahasa Inggris, atau memahami ilmu coding atau seorang psikiater, Anda bisa membuat sebuah sesi konsultasi online berbayar.

Cara ini tentu membutuhkan kemampuan bahasa Inggris yang baik jika ingin mendapatkan dollar yang banyak. Ada banyak media yang bisa Anda pakai untuk membuat ruang konsultasi online. Misalnya lewat FB, IG, atau Google Meets.

10. Melakukan Bisnis Fulfillment by Amazon

Selain memiliki program afiliasi, Amazon juga memiliki sebuah program lain bernama FBA. FBA atau Fulfillment by Amazon ini adalah sebuah program untuk para penjual dari seluruh dunia.

Sistem FBA ini sama dengan e-commerce lain. Jadi Anda bisa menitipkan barang di gudang Amazon yang ada di Amerika dan dari sana barang bisa langsung dikirim ke pembeli. Jadi masalah sulit mencari ekspedisi untuk mengirim barang teratasi dengan program ini.

Cara mendapatkan dollarnya sebenarnya sama seperti jualan online, hanya saja sekarang modal yang Anda keluarga atau biaya operasionalnya jauh lebih kecil.

Keuntungan dapat dollar dari internet adalah nominal yang akan Anda dapatkan akan terasa lebih besar karena akan dirupiahkan. Pekerjaan Anda jadi terasa lebih berharga dari pada sebelumnya. Selain itu Anda juga bisa memperluas jaringan hingga ke mancanegara. Tak hanya melulu berkutat di Indonesia.

Mau tak mau harus diakui bahwa bayaran dari internet dalam bentuk dollar itu jauh lebih sepadan dari pada pekerjaan yang mungkin sekarang Anda lakukan.